Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen, Fix Jodohnya Si Paling Oily Skin!

Gak ada lagi alasan pemilik kulit berminyak untuk ogah pakai sunscreen! Brand lokal Scarlett baru saja mengeluarkan sunscreen terbaru dengan klaim khusus yang diformulasikan untuk kulit berminyak. Sunscreen baru tersebut diberi nama: Ultra Light Daily Sunscreen.
Source: Scarlett
SUNSCREEN DENGAN BAHAN DASAR AIR
Gak heran kalau sunscreen baru Scarlett ini diklaim teksturnya seringan air, karena memang menggunakan air sebagai bahan dasarnya.Maka dari itu, super cocok kalau dipakai pemilik kulit berminyak, karena teksturnya mudah menyerap, tidak menyumbat pori-pori kulit, dan tidak akan meninggalkan rasa lengket di kulit wajah.
Selain dilengkapi dengan SPF 50+ PA++++, sunscreen ini juga dilengkapi dengan kandungan skincare yang menjadikannya produk hybrid. Salah satu keunikan dari Ultra Light Daily Sunscreen adalah adanya Blumilight yang fungsinya memproteksi kulit wajah dari efek buruk blue light. Kalau kalian termasuk orang yang sering menghabiskan waktu di depan laptop atau gadget lainnya, sunscreen hybrid yang satu ini fix wajib masuk list belanja kalian!
Ada juga kandungan 7x Ceramide dan 9x Hyaluronic Acid yang memberikan kelembapan super duper ekstra untuk kulitmu. Ditambah lagi adanya kandungan D-Panthenol yang membantu meringankan kemerahan pada kulit! Banyak kan kandungan skincarenya, BeautyHaul Squad?
PERBEDAAN DENGAN SUN BRIGHT DAILY SUNSCREEN
Kalau Ultra Light Daily Sunscreen tadi untuk kulit berminyak, nah kalau Sun Bright Daily Sunscreen ini cocok untuk kulit normal-dry. Dari segi tekstur, sunscreen yang satu ini juga jauh lebih thick sehingga memberikan efek moist dan glow pada kulit kering kalian.
Kedua sunscreen ini sama-sama dilengkapi dengan UVA, UVB dan Blue Light Protection yang bikin perlindungan akan efek buruk dari radikal bebas semakin nyata. Pokoknya, gak takut deh main di bawah sinar matahari selama pakai sunscreen dari Scarlett!