Mengenal Racikan Mascara Cocktailing, Tren TikTok yang Bikin Bulu Mata Cetar!

Bulu mata menjadi salah satu bagian yang menunjang penampilan. Selain melindungi mata dari debu dan keringat, memiliki bulu mata yang tebal dan lentik menjadi impian setiap wanita. Maka dari itu, produk makeup seperti maskara sangat digemari oleh para beauty junkie.
Beragam jenis maskara diluncurkan oleh brand-brand makeup terkenal mulai dari Maybelline, Loreal Paris, Make Over, YOU Beauty, dan lain-lain. Mulai dari bentuk sisir tertentu hingga formulasi yang inovatif. Hasil akhir yang diberikan juga bermacam-macam, ada yang bertujuan memanjangkan tampilan bulu mata (lengthening), memberikan efek lentik (curling), hingga menebalkan dan menambahkan volume bulu mata (thickening & volumizing).
Kalau sebelumnya muncul tren serum cocktailing, belakangan ini muncul tren TikTok yaitu mascara cocktaling. Mirip seperti serum cocktailing, mascara cocktailing adalah teknik mempercantik bulu mata dengan melakukan layering beberapa maskara dengan hasil akhir berbeda dan menciptakan efek bulu mata yang lebih maksimal. Ada beberapa "resep" mascara cocktailing yang bisa kamu coba. Yuk, simak sampai habis!
1. Maskara Curling + Volumizing
Buat BeautyHaul Squad yang punya bulu mata tipis dan lurus ke bawah, bisa mencoba ampuran maskara ini. Untuk mencoba racikan ini, kamu cukup usapkan satu hingga dua usapan maskara curling yang berguna untuk memberikan efek lentik dan mengangkat bulu mata. Lalu, untuk menambah volume bulu mata, lapisi dengan maskara volumizing dari akar hingga ujung bulu mata.
REKOMENDASI PRODUK MASKARA CURLING + VOLUMIZING
YOU Beauty Lashboom Ultra Volume Mascara
HARGA TERMURAH MASKARA YOU BEAUTY DI SINI
Rp81.500
Rp69.275
Maybelline Volum Express Hyper Curl Mascara - Black (Waterproof)
HARGA TERMURAH MASKARA MAYBELLINE DI SINI
Rp80.900
Rp72.810
2. Maskara Lengthening + Thickening
Campuran ini cocok untuk kamu yang memiliki bulu mata tipis dan pendek. Kamu bisa memadukan maskara berjenis lengthening yang bersifat memanjangkan bulu mata digabung dengan maskara thickening untuk menebalkan bulu mata.
Caranya, mulailah dengan mengaplikasikan maskara lengthening dengan tipis, setelah itu barulah pakai maskara thickening hingga ke ujung bulu mata. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan hasil akhir bulu mata yang tebal dan panjang.
REKOMENDASI PRODUK MASKARA LENGTHENING + THICKENING
Maybelline Lash Sensational Sky High Waterproof Mascara
HARGA TERMURAH MASKARA MAYBELLINE DI SINI
Rp147.300
Rp125.205
Loreal Paris Lash Paradise Mascara
HARGA TERMURAH MASKARA LOREAL PARIS DI SINI
Rp180.000
Rp162.000
3. Maskara Waterproof + Lengthening
Mengaplikasikan maskara waterproof terkadang memberikan hasil akhir yang kurang memuaskan. Oleh karena itu, BeautyHaul Squad bisa memadukan maskara waterproof agar tahan air dan maskara lengthening untuk memberikan hasil bulu mata yang lebih panjang. Perpaduan 2 jenis maskara ini akan membuat mata lentik dan tahan lama seharian.
REKOMENDASI PRODUK
Maybelline Lash Sensational Sky High Waterproof Mascara
HARGA TERMURAH MASKARA MAYBELLINE DI SINI
Rp147.300
Rp125.205
BLP Beauty Mascara Lash Bash
HARGA TERMURAH MASKARA BLP BEAUTY DI SINI
Rp129.000
Rp122.550
Mudah, kan? Lakukan teknik mascara cocktailing ini agar makin percaya diri tampil dengan bulu mata sesuai keinginanmu. Biar kamu tidak bingung lagi untuk memilih produk maskaranya, kamu bisa langsung temukan rekomendasi produk maskara di website BeautyHaul.com!