
Setiap hari, kulit kita terpapar oleh debu dan kotoran yang didapatkan dari beraktivitas di luar. Kalau tidak dibersihkan, terdapat penumpukan kotoran, minyak dll. Hal ini lah awal mula dari segala macam persoalan kulit, misalnya komedo!
Apa sih komedo & apa penyebab komedo? Scroll ke bawah buat tahu jawabannya.
APA ITU KOMEDO
Komedo muncul dikarenakan pori-pori yang tersumbat oleh sel-sel kulit mati, bakteri serta sebum yang berlebih. Terdapat 2 jenis komedo, yaitu komedo putih (whitehead) dan komedo hitam (blackhead). Baik blackhead & whitehead terbentuk karena ada penyumbatan pori-pori. Namun bedanya, blackhead terkena oksidasi sehingga warnanya berubah menjadi hitam, sedangkan whitehead hanya menutupi bagian pori sehingga terbentuk benjolan kecil berwarna putih.
CARA MENGHILANGKAN KOMEDO
1. Cari skincare dengan kandungan Salicylic Acid
Salicylic Acid merupakan salah satu kandungan yang terkenal banget ampuh untuk mengatasi jerawat, tapi apakah kandungan ini bisa mengatasi komedo?
Jawabannya, bisa! Seperti yang dijelaskan di atas, komedo muncul karena adanya penyumbatan pori-pori yang disebabkan oleh minyak, sel-sel kulit mati & kotoran. Salicylic Acid mampu membersihkan pori-pori agar bebas dari kotoran, sehingga komedo juga akan hilang. Gunakan skincare dengan kandungan ini 2 - 3 kali dalam seminggu.
Kalau pori-pori sudah bersih, untuk me-maintain kondisi pori-pori agar tidak mudah tersumbat oleh kandungan minyak kalian bisa cari skincare dengan kandungan seperti AHA atau BHA.
Note: kalau lagi pakai skincare dengan kandungan Salicyclic Acid , usahakan untuk pakai di malam hari ya. Kandungan skincare di atas bikin kulit rentan akan sinar matahari.
2. Gunakan skincare dengan kandungan Retinol
Biasanya, ciri-ciri kulit yang memiliki komedo, pori-porinya terlihat besar. Agar pori-pori terlihat mengecil, salah satu cara yang bisa dilakukan dengan menggunakan skincare yang mengandung retinol. Selain itu, retinol juga punya kemampuan dalam meregenerasi sel-sel kulit dan membantu perkembangan sel-sel kulit baru.
Skincare juga bisa lebih cepat bekerja karena pori-pori tidak lagi tersumbat oleh kandungan minyak & kotoran.
3. Pakai clay mask
Jenis masker clay cocok buat kalian yang jenis kulitnya berminyak. Clay mask berfungsi menyerap kotoran & minyak dari dalam kulit.
Kalian bisa memilih kandungan yang dapat membantu membersihkan pori-pori, misalnya kandungan Kaolin atau Charcoal.
Karena 2 jenis clay mask dengan kandungan yang berbeda ini pasti bikin kulit kering setelahnya, saran dari MinBHI, jangan lupa pakai moisturizer setelah maskeran demi kulit yang tetap lembap.
SKINCARE UNTUK MENGHILANGKAN KOMEDO
SKINTIFIC SALICYLIC ACID 2% ANTI ACNE SERUM
Rp143.200
Rp128.880
Kandungan: Salicylic Acid, Ceramide, Ekstrak Centella Asiatica
Isi: 20 mL
AVOSKIN RETINOL AMPOULE
Rp259.000
Rp220.150
Kandungan: Retinol, Glycerin
Isi: 30 mL
SOMETHINC MUGWORTELLA CHARCOAL DEEP PORE CLEANSING 10 MINS
Rp89.000
Kandungan: Kaolin, Allantoin
Isi: 60 mL
Kamu bisa temukan produk terbaik untuk atasi komedo di BeautyHaul dan pastinya dengan harga termurah. Jangan lupa untuk ikuti terus media sosial BeautyHaul agar kamu tidak ketinggalan update terbaru mulai dari produk terbaru, promo, giveaway, dan keseruan lainnya. Biar lebih hemat, kamu bisa kumpulkan loyalty points dengan belanja sebanyak-banyaknya, lalu gunakan loyalty points tersebut di pembelian selanjutnya!