VIRAL DI TIKTOK: Tips Flash Proof Makeup yang Bikin Makeup Tampak Flawless Pas Foto!

Gak ada lagi makeup cakey/flashback pas lagi foto kalau kalian ngikutin tips dari artikel ini.
Makeup rasanya udah perfect, tapi ternyata pas berhadapan dengan flash kamera jadi buyar. Entah kelihatan cakey, atau whitecast dan lainnya.
Sebenarnya, apa penyebab makeup flashback?
Biasanya dalam produk sunscreen terdapat kandungan seperti zinc oxide atau titanium oxide. 2 kandungan ini bekerja dengan memantulkan sinar UV. Makanya, sunscreen berguna dalam melindungi kulit dari sinar UV. Kandungan tersebut juga bisa ditemukan di produk makeup lainnya seperti concealer atau foundation.
Selain zinc dan titanium oxide, kandungan lain yang sebaiknya dihindari adalah Silica. Biasanya kandungan tersebut dapat ditemukan di produk makeup seperti bedak. Nah, jangan heran kalau lihat bercak putih di makeup kamu pas lagi kena flash foto. Bisa jadi penyebabnya gara-gara ini!
Gimana cara menghindari makeup supaya flash proof?
Ikutin beberapa tips di bawah ini supaya makeup tetap kece badai walaupun kena flash kamera.
1. Cari makeup yang formulanya Matte
Kalian bisa cari complexion yang formulanya matte dibanding yang dewy yang akan lebih terlihat shiny.
2. Temukan shade yang sesuai dengan skin tone
Pas lagi cari concealer atau foundation, jangan pakai warna yang terlalu terang di kulit. Shade yang keterangan malah bikin makeup kamu flashback pas foto. Tipsnya, kalian bisa cari shade jangan lebih dari 1 atau 2 warna di atas skin tone.
3. Aplikasikan setting powder / setting spray setelah cream products
Gak cuma bikin makeup tahan lama, tapi metode ini juga membantu menghindari flashback makeup lho!
REKOMENDASI MAKEUP FLASH PROOF
HARGA TERBAIK FLASH PROOF FOUNDATION
HARGA TERBAIK BLUSH ON LUXCRIME
HARGA TERBAIK CONCEALER ESQA DI SINI
Dapatkan makeup anti flashback lewat website BeautyHaul!