
Beautyhaul Squad, akhir-akhir ini MinBHI sejujurnya lagi battling dengan persoalan dark spots yang ada di wajah MinBHI. Penyebab dark spots untuk MinBHI sendiri dikarenakan beberapa hal, seperti bekas jerawat yang menghitam sampai efek dari paparan sinar matahari.
Sebenarnya, MinBHI sendiri sudah mencoba beberapa kandungan skincare yang katanya dapat mengatasi persoalan dark spots ini. Konon katanya, Vitamin C adalah salah satu kandungan yang ampuh untuk mengatasi skin problem MinBHI tersebut.
Nah, sebelum menentukan produk Vitamin C mana yang akan MinBHI pakai, yuk kita kenali lebih dalam lagi soal kandungan pencerah kulit yang satu ini.
Asal dan Manfaat Vitamin C
Vitamin C atau yang biasa disebut dengan Ascorbic Acid juga dapat kita temukan dalam beberapa tumbuhan seperti buah jeruk, tomat, stroberi dan lainnya. Beberapa tumbuhan tersebut diekstraksi menjadi sebuah kandungan yang kemudian dimasukan ke dalam produk skincare seperti serum, hingga moisturizer.
Di bawah ini beberapa manfaat yang didapatkan jika kita memakai Vitamin C.
1. Antioksidan: Vitamin C adalah antioksidan yang sangat efektif dalam melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel kulit dan menyebabkan penuaan dini.
2. Mencerahkan kulit: Vitamin C membantu merangsang produksi kolagen, protein yang memberikan struktur dan elastisitas pada kulit. Hal ini dapat membantu mencerahkan kulit, mengurangi noda hitam, dan membuat kulit tampak lebih cerah.
3. Memperbaiki kerusakan kulit: Vitamin C dapat membantu memperbaiki kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari, polusi, dan faktor lingkungan lainnya.
4. Mencegah dan mengurangi kerutan: Dengan meningkatkan produksi kolagen, vitamin C dapat membantu mengurangi tampilan garis halus dan kerutan.
5. Menjaga kesehatan kulit: Vitamin C membantu menjaga kulit tetap sehat dengan melindungi dari kerusakan akibat radikal bebas dan memperkuat sistem kekebalan kulit.
Jenis-jenis Vitamin C dalam Skincare
Ada beberapa bentuk vitamin C yang umum digunakan dalam produk skincare, antara lain:
1. L-Ascorbic Acid: Ini adalah bentuk vitamin C yang paling murni dan paling efektif, tetapi juga paling tidak stabil dan mudah teroksidasi.
2. Ascorbyl Palmitate: Bentuk vitamin C yang lebih stabil dan kurang mengiritasi kulit.
3. Sodium Ascorbyl Phosphate: Bentuk vitamin C yang sangat stabil dan mudah dicampurkan dengan bahan lain.
4. Magnesium Ascorbyl Phosphate: Bentuk vitamin C yang stabil dan memiliki sifat anti-inflamasi.
Tips Memilih Vitamin C
Perlu Beautyhaul Squad ketahui, Vitamin C merupakan kandungan skincare yang cukup keras. Ini dikarenakan di beberapa jenis kulit, Vitamin C bisa memberikan efek samping seperti kulit kering, atau pun iritasi. Tapi, jangan takut, MinBHI bakal kasih tahu tips memilih kandungan vitamin C sebelum kalian pakai.
1. Konsentrasi: Semakin tinggi konsentrasi vitamin C, semakin efektif produk tersebut. Coba cari persentase kandungan dari yang paling terendah dulu (untuk yang baru pertama kali pakai Vitamin C). Kalau sudah cocok, baru naikkan persentase kandungan.
2. Bahan tambahan: Sebisa mungkin, cari skincare yang kandungannya pure vitamin c. Supaya kalau ada iritasi, kalian bisa dengan mudah mengetahuinya.
Selain dari konsentrasi dan bahan tambahan, tips lainnya saat menggunakan Vitamin C adalah dengan tidak mencampurnya menggunakan kandungan lain. Tidak hanya itu, hindari memakai Vitamin C di pagi hari, karena sifatnya yang membuat kulit akan lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari.
The Aubree 10% Vitamin C Serum
Rp119.000
Skintific 10% Vitamin C Brightening Glow Serum
Rp143.700
The Originote Hyalu C-Serum
Rp37.800
Beautyhaul Squad, dapatkan semua rekomendasi skincare Vitamin C di atas hanya di website Beautyhaul.com!