
Punya bulu mata lentik dan bervolume, siapa sih yang nggak mau? Selain pemilihan maskara yang tepat, spoolie yang sesuai juga penting! Buat yang belum tahu, spoolie adalah sikat halus yang dipakai untuk merapihkan bulu mata atau alis, Beautyhaul Squad. Spoolie juga nggak cuma satu jenis, lho, ada banyak banget bentuk dan ukurannya! Yuk, kita bahas satu per satu biar kamu nggak bingung lagi memilih spoolie yang cocok.
1. Jumbo Wand
Spoolie dengan bulu sikat yang tebal dan padat ini cocok untuk kamu yang mau tampilan bulu mata dramatis dan bervolume. Bulu sikatnya yang besar bisa menjangkau seluruh bulu mata dengan mudah. Kalau Beautyhaul Squad punya bulu mata yang panjang, jumbo wand adalah pilihan yang tepat. Bulu mata auto tebal dan fluffy!
2. Tapered Wand
Spoolie brush satu ini lentur dan punya bentuk meruncing, jadi bikin kita lebih nyaman waktu mengaplikasikan maskara. Ujungnya yang lancip bisa digunakan untuk mencapai sudut-sudut mata dan bulu mata bawah, sedangkan bagian yang lebih lebar bisa digunakan untuk melapisi bulu mata atas. Kalau mau eyelash lebih naik dan tebal, pakai ini aja, Beautyhaul Squad!
3. Curved Comb Wand
Curved comb wand punya bentuk melengkung, dirancang untuk memisahkan bulu mata yang menggumpal dan kasih efek bulu mata yang lentik. Kalau Beautyhaul Squad punya bulu mata yang lurus, pakai spoolie ini bisa bikin hasilnya lebih curl. Eyelash jadi lentik alami dan nggak menggumpal, deh!
4. Rectangle Wand
Walau terlihat besar, tapi spoolie ini lentur, lho. Bulu sikatnya yang rapat membantu melapisi setiap helai bulu mata dengan merata. Cocok dipakai untuk kamu yang punya bulu mata panjang maupun pendek, karena bisa memanjangkan, memberikan volume, dan mempertegas bulu mata! Jadi terlihat lebih natural dan tidak terlalu dramatis, deh!
5. Hourglass Wand
Spoolie mascara hourglass wand punya model sikat yang basic, biasanya ada pada maskara model lama. Tapi jangan salah, spoolie ini tetep oke banget dan bikin bulu mata lebih volumizing. Pas banget dipakai kalau kamu punya bulu mata tipis. Jadi kelihatan lebih tebal dan cantik!
6. Thick Wand
Terakhir, ada spoolie thick wand! Bulunya tebal banget dan rapat, jadi saat dipakai, bulu mata langsung jadi super volume. Meski bulunya tebal, jangan khawatir akan bikin menggumpal, ya. Asalkan cara pakainya pas, dijamin bulu mata kamu bakal jadi pusat perhatian!
So, udah nemuin jenis spoolie yang cocok untuk kamu, Beautyhaul Squad? Stay tune di #BeautyhaulAja untuk tahu informasi menarik lainnya, ya!