
BeautyHaul Squad, tahun 2014 silam, Sophia Latjuba, Dwi Sasono, Chelsea Islan, dan Deva Mahendra sempat jadi omongan netizen berkat perannya di sitkom "Tetangga Masa Gitu" yang tayang setiap hari di stasiun NET TV. Termasuk MinBHI, adalah salah satu penggemar tayangan komedi indonesia yang satu ini.
Tetangga Masa Gitu merupakan situasi komedi yang bercerita mengenai dua pasang suami istri yang tinggal bertetangga di sebuah komplek rumah. Kedua pasangan bertetangga ini sangat dekat sehingga menciptakan dinamika hubungan yang lucu dan menghibur.
Kalau kamu hanya kebagian ceritanya, dan belum pernah kebagian nonton sitkom satu ini, tenang saja. Tetangga Masa Gitu akan segera kembali diputar di Netflix. Tayangan ini total memiliki 500 episode dari toga season.
Di bawah ini, MinBHI mau kasih kompilasi foto-foto para pemain Tetangga Masa Gitu di beberapa episode-nya.
Keseharian Bintang dan Bastian yang selalu lovey dovey setiap hari
Si Bintang yang baik dan sangat lugu
Sesama tetangga, baik Bintang dan Angel suka saling bergosip via telfon
Agak berbeda dari Bintang dan Bastian, kalau pasangan Adi dan Angel mode-nya satu: full gelut alias berantem melulu!
Ada saja hal random yang dilakukan oleh dua keluarga bertetangga ini, yang bikin suasana sitkom jadi makin hidup
Tiap hari ada aja kejutannya, gak cuma ke-empat pemain utama tapi terkadang muncul juga bintang tamu, seperti Denny Sumargo
Walaupun sering berantem, tapi ada kalanya juga Adi dan Angel bisa romantis juga kok!
Tuh kan…. Ada aja tingkahnya si Bastian, pakai topi Cheongsam segala!
Kebersamaan kedua keluarga bertetangga ini!
All pics source: Instagram Tetangga Masa Gitu Fanbase
BeautyHaul Squad, Tetangga Masa Gitu segera hadir di Netflix tanggal 25 Juli. Yuk, masukkin ke dalam watchlist kalian!