
BeautyHaul Squad, ada sembilan shades terbaru dari Somethinc Checkmatte! Buat kalian pecinta lipstik berwarna nude, jangan sampai skip beli koleksi terbaru ini.
Kalau kalian mau lihat warna terbarunya, nih MinBHI kasih swatches sembilan shades terbaru dari Somethinc Checkmatte.
02 Pawn - Nude Cool Pink
03 Gambit - Nude Rosy Pink
08 Priest - Nude Coral
15 Capture - Berry Rose
17 Castle - Pink Caramel
18 King - True Nude
19 Endgame - Wine Red
20 Rouge - Swift Red
21 Clover - Mauve Pink
Tekstur dan Klaim Produk
Lipstik matte yang waterproof dan super ringan! Yes, teksturnya pas dipakai ke bibir terasa buttery. Walaupun klaimnya tidak membuat bibir kering, tapi saran MinBHI kalian bisa tambahkan lip balm sebelum memakai lipstik agar bibir lebih lembap!
Somethinc Checkmatte juga dilengkapi dengan ColorGrip Technology yang bikin warnanya jadi tahan lama hingga 16 jam. Sekali swipe, warnanya benar-benar intense dan uniknya, saat dipakai lipstik Checkmatte ini mampu memudarkan garis bibir sehingga hasilnya smooth!
Tenang saja, Checkmatte juga terbukti smudgeproof dan transferproof, BeautyHaul Squad. Jadi, lipstik akan selalu on point dan gak menyebar ke mana-mana!
Kemasan dan Penamaan Checkmatte yang Unik
Selain formulanya yang buttery dan menghasilkan warna yang intense, hal menarik lainnya adalah bentuk lipstik yang benar-benar memperlihatkan identitas brand Somethinc. Ketika dibuka dan dikeluarkan isi lipstiknya, kalian bisa lihat ada emblem tanda S yang melambangkan Somethinc, dengan tambahan sparkle kecil yang menghiasi badan lipstik.
Tidak hanya bentuknya, tapi dari segi penamaan setiap shades juga super unik. Apakah kalian pernah nonton serial The Queen’s Gambit? Nah, shades terbaru dari Somethinc Checkmatte ini mengambil inspirasi dari serial tersebut. Seperti Gambit, Priest, Castle, King dan lainnya. So inspirative!
MinBHI’s Personal Favorite
Dari 9 shades terbaru yang dikeluarkan Somethinc Checkmatte, MinBHI menjatuhkan pilihan ke shade Capture. Dengan undertone kulit MinBHI yaitu cool, si shade castle yang memiliki warna base berupa berry rose ini benar-benar the perfect nude shade for MinBHI! (abis ini jelasin yang undertone warm lebih bagus yang mana shadesnya).
Kelihatannya tidak terlalu pucat, tapi tetap warna nude, dan memberikan kesan yang segar di kulit MinBHI. Definisi cinta!
BeautyHaul Squad, 9 shades terbaru dari Somethinc Checkmatte sudah bisa kalian beli di website BeautyHaul.com. Yuk, checkout sekarang juga!