
Kuteks dengan formula water based merupakan jalan jitu untuk BeautyHaul Squad yang ingin kukunya terlihat cantik namun tetap bisa melaksanakan ibadah shalat, karena kuteks seperti ini tetap dapat menyerap air. Say hello to: Kynd Beauty!
Untuk bisa diklaim halal, kuteks harus bisa menembus air supaya kita tetap bisa membersihkan tubuh dengan sempurna. Biasanya formulasi water based yang dimiliki oleh kuteks membuatnya jadi mudah terkelupas. Tapi hal tersebut tidak akan terjadi dengan produk dari Kynd Beauty. Mereka memanfaatkan solid color lock technology yang berdampak pada warna kuteks yang pekat dan tidak transparan sehingga sekali swatch langsung terlihat!
Beragam Warna Kuteks Halal yang Super Imut dari Kynd Beauty!
Source Kynd Beauty
Ada sembilan warna yang diluncurkan untuk produk water based kuteks dari Kynd Beauty. Masing-masing shades memiliki nama dengan nuansa ala Bali, seperti Mexicola, Penny Lane, hingga Smoothie Bowl. Setiap warna juga mengadopsi color palette berupa pastel. Kuteks kayak gini cocok banget buat para cewek kue nih!
Source Kynd Beauty
Berita bagusnya, Kynd bisa kalian dapatkan di website BeautyHaul.com dengan harga 70-ribuan! Untuk kalian yang mau checkout, klik di sini ya.