Moms, Sering Muncul Jerawat Saat Hamil? Ini Dia Skincare Ibu Hamil Terbaik!

Jangan salah, ibu hamil tidak boleh sembarangan memilih skincare, lho. Terlebih saat jerawat mulai muncul atau permasalahan kulit lainnya.
Saat sedang hamil, BeautyHaul Squad harus memerhatikan kandungan skincare yang aman untuk digunakan ibu hamil. perubahan hormon saat hamil membuat kulit menjadi lebih sensitif dan muncul jerawat saat hamil.
Mungkin beberapa dari kamu yang sedang hamil merasakan hal tersebut dan mempertanyakan kenapa ibu hamil banyak jerawat? Sebenarnya muncul jerawat saat hamil merupakan hal yang wajar.
Tenang, Moms tidak perlu khawatir, karena ada skincare yang aman untuk ibu hamil. Biar kamu gak salah pilih, yuk simak rekomendasi produk skincare ibu hamil terbaik untuk atasi permasalahan kulit yang sering terjadi!
1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Rp116.500
Rp87.375
Ukuran: 125 mL
Kandungan utama: Vitamin B3, Pro-Vitamin B5
Jenis kulit: Kulit kering
Selama masa kehamilan, memilih sabun cuci muka juga penting, lho. Nah, kamu bisa coba Cetaphil Gentle Skin Cleanser untuk dipakai dua kali sehari. Sesuai namanya, cleanser ini memiliki tekstur yang ringan, tidak mengandung parfum, dan yang lebih spesialnya lagi, sabun cuci muka ini tidak mengandung bahan-bahan yang menjadi penyebab pori-pori tersumbat.
2. Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser
Rp130.000
Rp113.100
Ukuran: 220 mL
Kandungan utama: Lidah buaya, belimbing, dan pepaya
Jenis kulit: Kulit sensitif
Selain diklaim sebagai produk yang cocok untuk ibu hamil dan menyusui, cleanser dari Sensatia Botanicals ini bisa menjadi alternatif untuk skincare jerawat ibu hamil. Selain itu, kandungan lidah buaya, belimbing, dan pepaya pada produk ini punya beragam manfaat buat kulit. Mulai dari membantu mempercepat proses regenerasi kulit, membuat kulit bercahaya, hingga mengeksfoliasi secara alami.
3. Sensatia Botanicals Rejuvenating Pomegranate Cleansing Oil
Rp180.000
Rp156.600
Ukuran: 100 mL
Kandungan utama: Minyak delima, minyak argan, dan ekstrak magnolia berry
Jenis kulit: Semua jenis kulit
Masih dengan Sensatia Botanicals, cleansing oil ini juga patut dicoba untuk ibu hamil. Maksimal bersihkan debu, kotoran dan makeup tahan lama. Kandungan minyak delima, minyak argan, dan ekstrak magnolia berry pada produk ini bisa membantu menghindari stres pada kulit, melembapkan kulit, dan membantu mengurangi garis halus pada wajah.
4. Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser
Rp119.000
Rp101.150
Ukuran: 100 mL
Kandungan utama: Radish Root Ferment Filtrate
Jenis kulit: Kulit berminyak & sensitif
Skin concern: Anti aging, brightening, pore care, UV protection
Rekomendasi skincare ibu hamil yang terakhir adalah Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser. Diformulasikan dengan minimal ingredients yang bebas dari alkohol, SLS, paraben, fragrance, silicone, dan no animal testing, sehingga sudah pasti aman digunakan untuk ibu hamil. Manfaat utamanya yaitu mencegah dan membunuh bakteri penyebab jerawat yang ditimbulkan karena memakai masker (maskne).
5. Glamglow Flashmud Brightening Treatment
Glamglow Flashmud Brightening Treatment adalah salah satu skincare ibu hamil yang bisa kamu coba. Produk ini bisa menjadi andalan karena dilengkapi dengan hydroquinone untuk mengurangi flek hitam akibat jerawat. Mengandung vitamin C yang merupakan alternatif pencerah alami, membantu mengeringkan jerawat dan aman digunakan ibu hamil.
Itu lah rekomendasi skincare ibu hamil yang bisa kamu coba. BeautyHaul Squad bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit, ya! Belanjanya jangan lupa di BeautyHaul ya, karena kamu bisa dapat harga termurah yang pastinya jadi lebih hemat!