
All eyes on royals! BeautyHaul Squad, semua hal yang ada sangkut pautnya dengan British Royal Family bikin seluruh dunia bergetar. Tidak hanya kehidupan pribadinya yang jadi sorotan Netizen, tapi hal lain yang jadi perhatian: gaya berpakaian.
Karena masih dalam bulan Ramadan nih BeautyHaul Squad, MinBHI mau bikin list gaya berpakaian para anggota keluarga kerajaan Inggris yang super modest yang bisa jadi inspo. Yuk lihat!
Kate Middleton
Bright and beautiful! Inspo pertama datang dari calon ratu Inggris, Kate Middleton. Saat berkunjung ke Pakistan, di salah satu kesempatan, istri dari Pangeran William ini terlihat mengenakan pakaian bernama Kurta yang dirancang oleh designer asli Pakistan bernama Maheen Khan. Adanya motif tunik pada baju yang menguntai di bagian leher hingga dada menjadikannya lebih menarik dan memiliki ciri khas!
Meghan Markle
Look paling gampang yang bikin kita lebih presentable saat menghadiri acara Ramadan: ikuti cara Meghan Markle yang satu ini. Istri dari Pangeran Harry ini mengenakan scarf berwarna broken white yang menutupi area kepala!
Selain scarf, kalian juga bisa pakai jenis penutup kepala lainnya. Misalnya pashmina, atau kerundung ciput. Sesuaikan dengan keinginan kalian saja ya!
Princess Diana
Gone but not forgotten. Walaupun Princess Diana sudah tidak ada, tapi pesona dan pengaruhnya masih terus terasa. Saat mengunjungi Masjid Al-Azhar di Cairo pada tahun 1992, selain mengenakan dress lengan panjang berwarna hijau muda, ibu dari Pangeran William dan Harry ini juga menambahkan scarf di bagian kepala yang berwarna putih dengan tambahan aksen warna pastel. Super chic and beautiful!
Queen Elizabeth II
Ada lagi inspirasi gaya berpakaian modest dari mendiang Ratu Elizabeth II. Saat mendatangi Abu Dhabi di tahun 1979, Ratu Inggris yang menjabat selama 70 tahun ini mengenakan busana sejenis gamis, dengan tambahan sarung tangan berwarna putih dan juga scarf dengan warna yang senada dengan bajunya: emas. Penampilannya benar-benar mencuri perhatian kala itu, karena hal tersebut menunjukkan bahwa seorang Ratu sangat memiliki respect yang besar terhadap kultur yang berbeda. Bravo!
Stay tuned terus di blog BeautyHaul untuk berita lifestyle lainnya ya BeautyHaul Squad!