Bikin Panjang dan Lentik, Ini 5 Rekomendasi Serum Alis & Bulu Mata Lokal yang Wajib Dicoba!

Selalu iri dengan bulu mata panjang dan lentik ala selebgram? Tapi nggak mau repot-repot pakai eyelash extension yang ribet dan mahal? Tenang aja, BeautyHaul Squad! Sekarang, banyak serum bulu mata lokal yang ampuh dan bisa bantu wujudkan impianmu yang satu itu, lho!
Manfaat Serum Bulu Mata
Serum ini bekerja dengan menutrisi akar bulu mata kamu, membuatnya lebih kuat, panjang, dan lebat. Beberapa kandungan esensial yang wajib ada di dalamnya antara lain peptides, biotin, plant stem cell, dan hyaluronic acid. Kamu bisa menggunakannya pada malam hari sebelum tidur, karena pada saat itu proses regenerasi kulit dan rambut sedang aktif, sehingga serum bisa bekerja lebih optimal!
Rekomendasi Serum Bulu Mata Lokal Terbaik
1. Lash Boss - Lash and Brow Serum Rapunzel
Rp65.000
Rp56.600
Lash and Brow Serum Rapunzel dari Lash Boss diformulasikan dengan bahan-bahan alami seperti Castor Oil, Vitamin E, dan Biotin untuk membantu pertumbuhan, ketebalan, dan kekuatan alis dan bulu mata kamu. Serum ini juga bisa digunakan untuk kamu yang memiliki kulit sensitif, lho. Kalau digunakan secara rutin, bisa membantu kamu mendapatkan alis dan bulu mata yang lebih panjang, tebal, dan sehat!
2. Somethinc - A.S.A.P Eyelash & Brow Treatment Serum
Rp87.000
Rp69.600
Alis dan bulu mata kamu tipis dan jarang? Somethinc A.S.A.P Eyelash & Brow Treatment Serum bisa jadi solusinya! Diperkaya dengan kandungan 4x Active Lash & Brow Growth Stimulator, serum ini mengklaim bisa memanjangkan, menebalkan, menumbuhkan, serta mencegah kerontokan pada alis dan bulu mata sampai 3x lebih banyak dalam 15 hari*. Serum satu ini juga aman untuk kulit sensitif, lho. Pakai setiap hari dan dapatkan alis dan bulu mata cantik dalam waktu singkat!
3. Indoganic - Brow & Lash Serum
Rp99.000
Rp74.300
Serum alis dan bulu mata dari Indoganic ini selain bisa memanjangkan dan menebalkan bulu mata, juga bisa menstimulasi pertumbuhan, menyuburkan, serta memperkuat akar rambut! Diperkaya dengan Castor Oil, Wheat Germ Oil, Almond Oil, Vitamin E, dan Argan Oil yang kaya akan nutrisi, serum satu ini cocok banget buat BeautyHaul Squad yang punya concern alis dan bulu mata pendek. Dapetin bulu mata lebat, lentik, dan sehat dengan rutin memakainya setiap hari!
4. Sensatia Botanicals - Fortifying Biotin Lash & Brow Serum
Rp100.000
Rp95.000
Terbuat dari bahan-bahan alami dan bebas bahan kimia berbahaya, Sensatia Botanicals Fortifying Biotin Lash & Brow Serum aman digunakan untuk semua jenis kulit. Serum ini mengandung Biotin dan Gingseng yang bisa merangsang pertumbuhan alis juga bulu mata kamu dan memperkuat folikel rambut. Karena kandungannya alami, Ibu hamil dan menyusui juga bisa pakai serum ini dengan aman, lho!
5. Avoskin - YSB Hybrid Elixir Lash and Brow Optimizer Serum
Rp119.000
Rp104.800
Terakhir, serum 2-in-1 dari Avoskin. Selain sebagai serum alis dan bulu mata, produk ini juga bisa digunakan sebagai clear mascara! Diperkaya dengan Biotinoyl Tripeptide-1, Provitamin B5, dan Myrothamnus Flabellifolia Leaf/Stem Extract , serum ini bantu menebalkan, memanjangkan, dan memperkuat bulu mata kamu. Kalau rutin digunakan setiap hari, kamu bisa merasakan perubahan dalam waktu 4-8 minggu aja, lho!
Nah, itu dia racun serum bulu mata lokal dari MinBHI. Siap punya bulu mata lentik dan baday kayak selebgram favoritmu? Yuk belanja produk-produknya di #BeautyHaulAja. See you di artikel menarik selanjutnya, BeautyHaul Squad!