
Meski terlihat sepele ternyata memakai make up tidak semudah yang dibayangkan. Merias wajah dengan teknik yang tidak tepat bisa membuat make up yang dihasilkan tidak bagus. Make up bisa terlihat menggumpal, tidak rata, hingga mudah luntur.
Salah satu trik yang bisa kamu coba agar make up lebih smooth dan awet digunakan seharian yaitu dengan menggunakan BIO OIL.
Buat kamu yang belum tahu cara menggunakan cara menggunakan BIO OIL sebelum make up? Yuk, cari tahu jawabannya di bawah ini.
1. Mencampurkan BIO OIL dengan Foundation
Agar hasil make up terlihat smooth dan glowing kamu bisa mencampurkan BIO OIL dengan foundation. Mencampur foundation dengan BIO OIL dapat menutrisi kulit selama menggunakan make up sehingga tidak mudah luntur.
Biasanya, penyebab make up mudah luntur setelah satu hingga dua jam setelah diaplikasikan disebabkan karena kondisi kulit terlalu kering, masih terdapat jerawat aktif pada wajah, hingga tekstur foundation yang terlalu tebal.
Untuk mengantisipasi hasil make up yang rusak, disarankan untuk menggunakan pelembap terlebih dahulu sebelum menggunakan make up. Namun, apabila sudah menggunakan pelembab make up tetap retak maka kamu bisa memakai BIO OIL.
Cara memakai BIO OIL dengan foundation cukup mudah, berikut panduan yang bisa diikuti.
- Campurkan 1-2 tetes BIO OIL dan satu pump foundation. Banyaknya pump foundation yang digunakan bisa kamu sesuaikan dengan kebiasaan make up kamu sehari-hari.
- Olesan campuran foundation dan BIO OIL pada wajah menggunakan atau kuas. Ratakan, lalu usapkan ke bagian wajah secara menyeluruh.
2. Menggunakan BIO OIL sebagai Pelembap
Cara yang kedua adalah menggunakannya sebagai pelembap. Cara ini bisa kamu lakukan apabila foundation yang kamu gunakan sudah cukup cair dan tidak tebal.
Untuk menggunakan BIO OIL untuk wajah sebagai pelembab caranya sangat mudah. Cukup gunakan BIO OIL sebagai pelembab seperti yang biasa kamu lakukan sehari-hari. Selanjutnya kamu dapat mengaplikasikan foundation pada wajah.
Menjadikan BIO OIL sebagai pelembap sebelum menggunakan foundation dengan hasil matte mempunyai banyak manfaat.
Manfaat Penggunaan BIO OIL untuk Kecantikan Kulit
Selain bermanfaat untuk membuat make up menjadi glowing, memakai BIO OIL sebagai skin care secara teratur memiliki segudang manfaat, antara lain sebagai berikut.
1. Mencerahkan Warna Kulit
Manfaat pertama dari penggunaan BIO OIL untuk kecantikan kulit yaitu dapat mencerahkan warna kulit. Tentu, kamu tidak ingin wajah terlihat kusam dan kering bukan?
Untuk itu, pentingnya merawat kesehatan kulit tubuh dan wajah sangat penting agar bisa tampil lebih cantik bersinar dan bikin pede.
Cara menggunakan BIO OIL agar wajah tampak lebih fresh dan tidak kusam yaitu gunakan BIO OIL saat malam hari sebelum tidur. Gunakan secara teratur untuk hasil yang maksimal.
2. Menyamarkan Stretch Mark
Selain bermanfaat untuk kecantikan kulit, Bio-Oil juga efektif membantu menjaga kesehatan kulit. Salah satu manfaat BIO OIL untuk kesehatan kulit adalah menyamarkan stretch mark.
Kandungan vitamin A dan vitamin E serta minyak chamomile pada BIO OIL dapat mengembalikan elastisitas kulit. Cara menggunakan BIO OIL untuk menghilangkan stretch mark yaitu dengan mengoleskan BIO OIL pada bagian stretch mark beberapa kali dalam sehari.
Baca juga: Kamu Perlu Tahu, Ini Perbedaan Skincare dan Make Up
3. Mencegah Penuaan Dini
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya jika BIO OIL bisa menjaga kulit tetap elastis. Memakai BIO OIL secara rutin dapat membuat kulit lebih lembap alami. Kulit yang lembap dapat meminimalisir munculnya kerutan dan tanda-tanda penuaan dini yang lain.
Tidak hanya itu, kandungan yang terdapat pada BIO OIL juga efektif untuk menangkal radikal bebas, mencegah kulit kering dan menghaluskan kulit.
4. Menyamarkan Bekas Luka pada Kulit
Manfaat BIO OIL untuk kesehatan kulit yang selanjutnya yaitu dapat menyamarkan bekas luka pada kulit. BIO OIL mampu membantu proses regenerasi pada kulit lebih cepat. Kulit yang memiliki bekas luka dapat berangsur-angsur pulih serta bekas luka bisa tersamarkan.
Itulah berbagai manfaat BIO OIL dan bagaimana cara menggunakannya sebelum memakai make up. Dengan begitu, kalian bisa mengaplikasikannya dengan benar sehingga kulit wajah bisa lebih sehat dan terawat.
Untuk membelinya, kalian bisa langsung memesannya melalui website BeautyHaul yang merupakan toko online kosmetik yang memiliki kualitas unggulan dan terpercaya di Indonesia.
Kalian bisa memiliki berbagai kosmetik dari brand ternama lokal dan internasional harga yang terjangkau. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, temukan kebutuhan perawatan kulit wajahmu di sini.